Ranking Berapa Yaaa?

Ranking Berapa Yaaa?

\"\"Pembagian rapor adalah saat-saat yang paling ditunggu oleh pelajar. Nilai yang ada di rapor merupakan hasil belajar kita. Siapa yang tidak merasa dag-dig-dug saat pembagian rapor? Terbukti, 38,33 persen sobat Xpresi kita merasa deg-degan sebelum pembagian rapor. Wajar kali ya kalau pelajar merasakan hal tersebut. Karena mereka penasaran bagaimana nilai mereka di buku rapor. Terlebih kalau wali kelas memberikan peringkat alias ranking di kelasnya. Wah tambah penasaran aja nih, rangking ke berapa ya? Atau malah nggak dapat ranking? hahaha. Mari simak prediksi sobat Xpresi kita yang di MAN Ciwaringin tentang hasil rapornya. Elsa Nurfatwa, siswi kelas XI IPA 1 ini optimis akan masuk 10 besar di kelasnya. “Kalau buat peringkat ke berapanya sih, aku nggak bisa tebak. Soalnya dilihat dari perkembangan prestasi teman-teman aku di kelas ada yang semakin rajin dan ada juga yang sebaliknya,” ucap Elsa. Alasan Elsa merasa percaya diri akan prestasinya ini karena ia merasa sudah berusaha semaksimal mungkin. «Ya tinggal lihat hasilnya aja nanti. Aku terima bagaimanapun hasilnya nanti. Aku udah berusaha semampunya,» ujarnya. Selanjutnya, ada komentar dari Syarifah Muda’im. Ia mengaku kurang optimis dalam memprediksi prestasinya. “Waktu semester 1 prestasinya lumayan. Tapi semester 2, banyak penurunan kayaknya,» ungkap cewek berkulit putih ini. Saat ditanya alasan penurunan prestasinya, Syarifah berkata bahwa banyak penyebab yang mengganggu pikirannya. «Yang jelas belajarku terganggu. Kemarin-kemarin jadi kurang fokus gitu,» tandasnya. Berbeda dengan Syarifah, Sutrisno sangat optimis dapat masuk 3 besar di kelasnya. Alasannya, karena dia merasa sudah dapat menguasai materi pelajaran. «Walaupun nggak semua sih. Tapi untuk pelajaran inti, Insya Allah aku paham semua,» katanya dengan percaya diri. Meskipun Sutrisno optimis, namun peluang untuk orang lain tetap ada. Ia juga merasa mempunyai saingan di kelas. «Selama ini sih aku sportif dalam bersaing. Aku ngelakuin semua yang aku bisa. Kalaupun nanti aku kalah sama temanku, ya mungkin aku masih banyak kekuranga,” pungkasnya sambil tersenyum. (faroha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: